Rapat Pembinaan Dan Pengawasan Bulan Juni 2020 Pengadilan Negeri Nganjuk Kelas IB
Sebagaimana telah digandakan sebelumnya, Jum'at, 26 Juni 2020, Pengadilan Negeri Nganjuk mengadakan rapat pembinaan dan pengawasan yang
dilangsungkan secara rutin setiap bulannya yang dipimpin langsung oleh Ketua Penagdilan Negeri Nganjuk Bapak Irwan Efendi, Sh, M. Hum, didampingi Panitera dan Sekretaris dan diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Negeri Nganjuk.
Rapat dimulai pukul 13.00 WIB. Dalam rapat mebinaan dan pengawasan ini, Bapak Ketua Pengadilan Negeri Nganjuk menghimbau kepada seluruh aparatur Pengadilan Negeri Nganjuk untuk bekerja sesuai dengan standart operasional yang telah ditetapkan, juga mengingatkan bahwa aparatur Pengadilan Negeri Nganjuk harus menghindari benturan kepentingan yang mungkin bisa terjadi dalam pelaksanaan tugasnya. Terkait dengan new normal akan diberlakukan, petugas PTSP dan satpam, harus mengingatkan pengunjung untuk mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan serta pemberian masker kepada pengunjung yang tidak memekai masker.
Bapak Panitera Pengadilan Negeri Nganjuk memberikan arahan terkait evalausi SIPP, bahwa kelemahan penginputan upaya hukung ,diusahakan di perbaiki, untuk tuntutan,apabila terlalu lama menunggu soft copy dari JPU,langsung di scan dan di upload ke SIPP, input penundaan sidang segera upload SIPP. Untuk PP, mohon agar berita acara sidang segera diselesaikan agar hakim segera dapat membuat putusan untuk di upload.
Bapak Sekeratis memberikan arahan tentang disiplin kerja, pengisian absensi online disesuaikan dengan keadaan, jika sakit atau ijin, lampirkan suratnya dan di absen online pilih WFH.Bapak Sekretaris juga melaskanakan evaluasi kinerja triwulan II.
Rapat selesai pukul 15.30 WIB
Pencarian Dokumen Putusan di Direktori Putusan Mahkamah Agung
Pencarian cepat Dokumen Putusan Pengadilan Negeri Nganjuk dan Pengadilan Lainnya di Database Direktori Putusan Mahkamah Agung Agung Republik Indonesia
Pencarian Peraturan Perundangan, Kebijakan Peradilan dan Yurisprudensi
Pencarian cepat data Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Mahkamah Agung Republik Indonesia